Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Shalom
Om swatiyastu
Namoo budhaya
Salam kebajikan
Salam sejahtera bagi kita semua
Halo perkenalkan saya Siti Sara Fauziah dari program studi pendidikan guru sekolah dasar saya adalah mahasiswa semester 2, disini saya akan menceritakan tentang penerapan trilogi nusa putra di kehidupannya sehari hari saya.
Yang pertama saya akan menceritakan tentang poin pertama yaitu Amor Deus atau cinta kasih tuhan yang mana di website universitas nusa putra di jelaskan bahwa "Sebagai anugerah cahaya insan Nusa Putra untuk tetap menjalankan syariat agama, beragama merupakan kebutuhan dan cinta kita kepada Tuhan, bukan lagi sebagai kewajiban". Yang mana dalam nilai tersebut saya menerapkan prinsip dalam hidup saya untuk selalu mencoba berusaha dalam hidup saya ini melakukan perintah yang di perintahkan oleh allah swt dan mencoba menjauhi larangannya. Salah satu pegangan hidup saya agar senantiasa lebih terarah dalam mencari jalan kehidupan. Senantiasa rajin mengaji di pengajian kampung saya juga termasuk cara saya mendekatkan diri kepada allah swt.
Selanjutnya poin kedua yaitu Amor Parentium atau artinya cinta kasih orang tua yang mana di sebutkan didalam website universitas Nusa Putra bahwa "Sebagai kekuatan insan Nusa Putra untuk menjaga ajaran dan nilai-nilai luhur rasul, leluhur, kedua orang tua dan guru-guru kita serta orang orang soleh sebelum kita". Yang mana dengan adanya nilai pada point kedua tersebut membuat saya berpikir bahwa dalam hidup ini kita perlu bersyukur atas apa yg telah diberikan oleh orang tua kita. Sehingga saya berprinsip teguh bahwa saya akan selalu mencoba untuk dapat membanggakan kedua orang tua saya dan selalu membuat nya senang dan dapat meringankan beban beban yg dialami oleh mereka. Salah satu yg menurut saya dapat membanggakan mereka adalah tentunya dengan mencapai mimpi mimpi saya dan sukses dalam hidup saya karena pada saat saya menceritakan tentang mimpi saya ini saya yakin mereka juga ingin saya dapat mencapai akan hal itu. Bukan hanya itu saja mungkin dengan selalu membantu mereka saat mereka membutuhkan saya itujuga salah satu hal yg dapat meringankan beban beban mereka.
Dan ini adalah salah satu foto saya bersama kedua orang tua saya yang saya cintai
Dan poin terakhir adalah Amor Concervis yang mana amor conservis ini artinya adalah cinta kasih terhadap sesama yang di jelaskan menurut website universitas Nusa putra bahwa "Sebagai pengikat insan Nusa Putra untuk menjalani hidup berdampingan secara damai dalam menyikapi setiap perbedaan, karena Tuhan berkehendak atas adanya perbedaan itu sendiri". Setelah saya mencoba memahami tentang makna dari nilai tersebut ialah bahwa saya berprinsip teguh agar saya dapat menjadi manusia yang bermanfaat bagi manusia lainnya tidak hanya bermanfaat bagi saya sendiri saja namun bagi orang lain juga. Saya pernah merasakan bahwa pada saat itu saya merasa pada salah satu kegiatan tersebut saya dapat bermanfaat bagi orang lain dari situ saya berpikir bahwa hidup ini akan lebih indah jika saya dapat bermanfaat bagi orang lain juga.
Adapun salah satu kegiatan yang mana kegiatan tersebut dapat saya dapat menjadi pribadi yg bersyukur atas apa yg saya miliki dan bermanfaat bagi orang lain. Yaitu saat saya memberikan santunan kepada anak yang membutuhkan
Komentar
Posting Komentar